SIANTAR, Metro24.co.id – Seorang pria babak belur setelah di amuk oleh warga di Jalan Hos Cokroaminoto, Kelurahan Baru, Kecamatan Siantar Utara Kota Pematang Siantar. Sementara temannya berinisial MS warga Kecamatan Siantar Timur Kota Pematang Siantar berhasil melarikan diri dari amukan massa, Kamis (23/11).
Kaposlek Siantar Utara AKP Herli D Damanik SH mengatakan pelaku jambret Handphone berinisial NS alias Nico (24) warga Jalan Sibatu batu Blok 9 Kelurahan Bah Sorma Kecamatan Siantar Sitalasari Kota Pematang Siantar. Sedangkan seorang pelaku lainnya masih dalam pengejaran petugas.
Perwira pertama tingkat tiga di kepolisian dengan tanda kepangkatan yang dipakai tiga balok berwarna emas ini mengatakan, jambret itu terjadi didepan Apotik Horas, Jalan Cokroaminoto Kelurahan Baru Kecamatan Siantar Utara Kota Pematang Siantar Kamis (23/11) sekira pukul 17.50 WIB.
Korban bernama Putri Sihombing (19) warga Jalan Batu Permata Raya Kelurahan Bah Kapul Kecamatan Siantar Sitalasari Kota Pematang Siantar saat itu mengendari sepeda motor miliknya dari Kampus Universitas HKBP Nommensen Siantar di Jalan Sangnawaluh Kota Pematang Siantar, hendak pulang ke rumah.
Namun saat di lokasi kejadian (TKP) tepatnya depan Apotik Horas, tiba-tiba dari arah samping kiri korban, pelaku berboncengan mengendarai sepeda motor menghampiri kemudian salah satu dari pelaku merampas henphone Oppo A15 milik korban yang sebelumnya diletakkan korban di dashboard sepeda motor korban, ungkapnya.
“Korban pun spontan berteriak,”Maling …maling” sembari mengejar pelaku dengan sepeda motornya. Akan tetapi tiba-tiba korban terjatuh sehingga mengalami luka pada bagian kaki sebelah kanan bahagian lutut,” ucapnya.
Tidak beberapa lama korban mengetahui salah satu dari pelaku berinisial NS alias Nico diamankan warga karena sepeda motor yang dikendarainya menabrak mobil, sedangkan satu pelaku lagi diketahui berinisial MS warga Kecamatan Siantar Timur Kota Pematang Siantar berhasil melarikan diri.
AKP Herli D Damanik SH juga mengatakan saat ini pihaknya masih meminta keterangan dari korban dan pelaku saat ini dalam perawatan karena mengalami luka bahagian kepala kemudian telah mengamankan barang bukti berupa sepeda motor yang dikendarai oleh para pelaku, pungkasnya.
Penulis : Age