Manado, Metro24.co.id – Satuan Polisi Lalu Lintas Polresta Manado melaksanakan patroli “Silau Mata” sebagai bagian dari upaya menjaga situasi kamtibmas di wilayah hukumnya tetap kondusif. Kegiatan tersebut dilakukan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang sedang beraktivitas maupun yang sudah istirahat. Jumat 27/10/23
Kapolresta Manado, Kombes Pol Julianto Sirait, melalui Kasi Humas Ipda Agus Haryono menyatakan “Silau Mata” bertujuan untuk mencegah terjadinya aksi kejahatan jalanan malam hari, seperti balap liar atau kebut-kebutan yang dilakukan oleh para pemuda. Selain itu, langkah ini juga diambil untuk mencegah terjadinya pelanggaran lalu lintas dan kecelakaan di malam hari.
“Mencegah terjadinya pelanggaran lalu lintas seperti balap liar atau kebut-kebutan yang dilakukan oleh para pemuda dan mencegah terjadinya laka lantas di malam hari,” ujarnya. Lebih lanjut, Kasi Humas menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan wujud kepedulian dan kemanusiaan dari Polri, khususnya Polantas. Menurutnya, tugas ini memiliki arti yang sangat mulia dan terhormat dalam mewujudkan situasi Kamseltibcar Lantas di wilayah hukum Polresta Manado, serta membangun kepercayaan masyarakat.
Dengan patroli “Silau Mata” ini, Polresta Manado berkomitmen untuk terus berperan aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, menjadikan kota ini lebih aman dan nyaman untuk semua warganya.
Penulis : Sofyan