OPM KKB Vs TNI Polri Kontak Senjata Sengit di Intan Jaya.

Ket foto Anggota Danramil dan Polri Timika adu tembak dengan KKB OPM



Metro24, Timika – Kontak Senjata adu tembak antara Aparat Keamanan TNI-Polri dan Organisasi Papua Merdeka (OPM) atau yang disebut Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) dilaporkan terjadi di kampung Pogapa, Distrik Homeyo, Kabupaten Intan Jaya, Provinsi Papua Tengah, Jumat 10/05/24, Pkl 14.30 Wita.

Informasi yang di terima media, ” kontak senjata ( baku tembak ) berlangsung lama hingga saling serang sampai Pkl 15.25 Wita dan tidak ada korban jiwa

Satgas Operasi Damai Cartenz (ODC) melalui keterangan tertulis : ” Kontak tembak terjadi sekitar pukul 14.15 Wita. Personel memperoleh informasi dari jaringan di lapangan bahwa KKB akan melakukan penyerangan terhadap Polsek dan Koramil ” Red 11/05/24

Baca Juga :  BNNK Bersama Camat Gunung Toar Sosialisasi Penanggulangan Serta Cegah Pekat dan Narkoba.

Saat itu KKB sudah berada di sekitar Kampung Pogapa. Satgas Nanggala dan Satgas Belukar Ops Damai Cartenz telah melakukan pemantauan dan memonitor beberapa anggota KKB yang sedang bersiap-siap untuk menyerang Polsek dan Koramil

Tim kemudian melakukan tembakan ke arah posisi KKB yang kemudian direspons dengan kontak tembak langsung.

Kontak senjata pun berlangsung hingga pukul 15.25 WIT, dimana hingga tidak terdengar lagi bunyi letusan senjata baik dari pihak TNI-Polri maupun KKB.

Baca Juga :  AMI Segera Turun Aksi Demo Besar-besaran Jilid II di Bawaslu Kota Surabaya

Beruntung, dalam insiden tersebut tidak ada korban jiwa dari pihak aparat keamanan. Saat ini, seluruh jajaran aparat keamanan baik TNI-Polri masih berada dalam kesiagaan satu, terus memantau setiap pergerakan KKB.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *