News  

Relawan Jaminta Purba Sahabat Rakyat Semangat Mengikuti Bimtek Pemenangan

SIMALUNGUN,Metro24.co.id – Relawan Jaminta Purba Sahabat Rakyat tingkat Nagori Bangun, menggelar rapat kerja (raker) dan bimbingan teknis (bimtek) pemenangan Jaminta Purba calon anggota DPRD periode 2024-2029. Kegiatan ini berlangsung di Nagori Bangun Kecamatan Gunung Malela Kabupaten Simalungun.

Agenda ini juga dihadiri oleh relawan yang terdiri atas unsur pengurus tingkat Kecamatan, tingkat Nagori (desa) hingga tingkat Huta (dusun) se Dapil III, Rabu (20/12).

Jaminta Purba anggota DPRD Partai Golkar Simalungun dalam sambutannya mengatakan, selain rapat kerja (raker) merupakan amanat konstitusi partai untuk merumuskan kerja-kerja partai ke depan. Jelang pelaksanaan Pemilu 2024 mendatang, pihaknya juga memberikan bimtek kepada semua relawan Jaminta Purba Sahabat Rakyat dalam menyusun strategi pemenangan.

Baca Juga :  RI Disebut Masih Minim SDM, Ancaman Kejahatan Siber Semakin Nyata.

Di sini sebagian relawan ada yang incumbent, ada yang sudah berpengalaman dan ada juga yang pemula.”Kita undang konsultan politik untuk sama-sama kita belajar strategi pemenangan.

“Kami ingin seluruh relawan lebih semangat turun ke rakyat untuk merebut hati rakyat, dan semoga kita bisa bekerja tim dengan baik, penuh semangat dan taktis, pesannya.

Alhamdulillah ini memang sudah sesuai dengan program kerja pemenangan partai Golkar. Di mana partai Golkar mencanangkan seluruh caleg membentuk tim relawan untuk menyisir bersama-sama dengan tim pemenangan yang telah ada di struktur,” ucapnya.

Baca Juga :  Tim Puslitbang Polri Gencar Perkuat Peran Polresta Manado Dalam Mencegah Terorisme

Jaminta Purba menyebutkan, tim relawan nantinya akan bekerja sama dengan struktur partai setelah diberi pembekalan. Seperti, visi dan misi partai Golkar, pengenalan terhadap caleg sekaligus visi dan misi saya Jaminta Purba calon anggota DPRD periode 2024-2029, ujarnya.

“Nantinya tim relawan akan bekerjasama dengan struktur partai. Insyaallah saya yang berada di Dapil III (Gunung Malela, Pematang Bandar, Bandar Huluan dan Bandar Masilam) bisa berkolaborasi dengan para relawan lainnya, Insyaallah mendapatkan kursi di parlemen,” pungkasnya.

Baca Juga :  Tidak Memenuhi Unsur, Bawaslu Lamandau Hentikan Laporan Dugaan Pelanggaran

Penulis : Age

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *